Tips -Tips Umroh Sesuai Sunnah dengan budget affordable

umrohhemat.net

Bagian dari PT. Wisata Halal Indonesia

Teliti Cari Travel Umroh Terpercaya, Hindari 2 Modus Ini

Teliti Cari Travel Umroh Terpercaya, Hindari 2 Modus Ini

JAKARTA – Kamu kini harus benar-benar teliti mencari travel umroh terpercaya karena penipu biasanya menggunakan modus khusus untuk mengiming-imingi calon korbannya. Intinya, kamu jangan sampai terkena tipu daya, utamanya terkait biaya yang murah jauh di bawah ketetapan.

Umroh merupakan ibadah yang diidam-idamkan banyak orang. Tak sedikit dari mereka yang rela menabung bertahun-tahun demi bisa berangkat ke Tanah Suci untuk menjadi tamu Allah. Namun sayangnya, banyak juga dari mereka yang terlalu mudah diiming-imingi harga murah yang dimanfaatkan oknum-oknum nakal.

Direktur Bina Umrah dan Haji Khusus Kementerian Agama, Jaja Jaelani, menyebutkan kalau modus penipuan ibadah umroh sebenarnya merupakan hal yang umum. Calon jemaah biasanya mengabaikan telaah untuk cari travel umroh terpercaya. Mereka hanya mengutamakan harga murah yang terjangkau.

Dua modus khusus, kata Jaja, acap dipakai oleh penipu untuk memperdaya calon korbannya. Pertama ialah umroh dengan harga murah, lalu umroh backpaker. Jaja menjelaskann kalau jemaah harus benar-benar teliti cari jasa travel umroh terpercaya.

Hal ini karena standar layanan Umroh sudah ditetapkan oleh kementerian agama sehingga biaya Umroh tidak akan jauh beda antara satu travel umroh terpercaya dengan travel lain, tergantung pelayanan. Menurutnya, Kementerian Agama telah menetapkan Biaya Perjalanan Ibadah Umrah (BPIU) referensi pada KMA Nomor 1021 tahun 2023 sebesar Rp 23.000.000,00.

Jika ada Travel umrah yang menawarkan biaya di bawah referensi wajib melaporkan kepada Direktur Jenderal. “Umrah murah berpotensi pada penelantaran, gagal berangkat, gagal pulang,” kata Jaja dikutip dari Islami.

Jasa Travel Umroh Terpercaya Memang Takkan Sediakan Paket Backpaker

Jasa travel umroh terpercaya memang takkan menyediakan paket backpaker. Faktanya, umroh backpacker memang dilarang. Dikutip dari Laman Haji Kemenag, Kemenag sempat membuat laporan resmi aktivitas penawaran umroh non-prosedural yang sering disebut umroh mandiri atau umroh backpacker kepada Polda Metro Jaya, 2023 lalu.

Hal ini menyikapi fenomena umroh backpacker tanpa melalui Penyelenggara Perjalanan Ibadah Umroh (PPIU) atau jasa travel umroh yang menjadi perbincangan di masyarakat khususnya di berbagai platform media sosial. Kemenag menyarankanagar jemaah mencari jasa travel umroh terpercaya melalui PPIU. Hal itu sesuai dengan UU Nomor 8 Tahun 2019. Di dalam Pasal 115 disebutkan bahwa setiap orang dilarang tanpa hak sebagai PPIU mengumpulkan dan/atau memberangkatkan jamaah umroh. Larangan tersebut diancam dengan sanksi pidana kurungan selama 6 tahun atau pidana denda 6 miliar rupiah.

Lagi pula, kamu akan lebih nyaman memakai jasa travel umroh dalam perjalanan ibadah ke Tanah Suci. Sebab, segala kebutuhan kamu akan disiapkan penyedia jasa. Mulai dari visa, perlengkapan umroh, makanan, sampai hotel di Mekah dan Madinah. Salah satu jasa travel umroh terpercaya itu ialah Wisata Halal Indonesia. Bahkan pada September lalu, WHI sudah resmi memiliki nomor PPIU alias Penyelenggara Perjalanan Ibadah Umrah.

Nomor PPIU Wisata Halal ialah 91202180331070004. Dengan memiliki nomor PPIU, kamu dan calon jamaah bisa mudah mengecek apakah travel ini terpercaya atau tidak. Sebab, dengan mengetik nomornya di situs Kemenag, maka semua informasi soal jasa travel akan dijelaskan, mulai dari kantor, akreditasi, sampai pemilik jasa tersebut.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *